Biaya Les Kumon 2024: Seminggu, Jam, Review & Usia

Biaya Les Kumon – Memahami suatu materi akademis akan jadi lebih optimal saat peserta didik mengikuti kegiatan belajar tambahan di luar jam sekolah. Jika ditanya soal rekomendasi tempat terbaik untuk mengikuti kegiatan tambahan tersebut, maka Kumon adalah jawabannya.

Pastinya nama “Kumon” sudah sering Kita dengar mengingat iklan dan promosinya kerap wara-wiri di berbagai media. Tentunya jika ingin bergabung dan merasakan sistem pembelajaran yang diberikan, maka langkah awalnya adalah mengetahui biaya les Kumon.

Menurut beberapa sumber, biaya les Kumon relatif murah dan tentunya sebanding dengan sistem pembelajaran yang nantinya akan diterima oleh peserta didik. Tidak hanya itu, seluruh biaya les tadi juga akan dialokasikan untuk fasilitas belajar sehingga hasilnya lebih optimal.

Supaya dapat membantu Anda yang penasaran dengan rincian biaya les Kumon tersebut, maka Admin Biayales.com akan coba berikan rinciannya secara lengkap. Jadi Anda dapat mempersiapkan anggaran untuk menyanggupi nominal biaya les tersebut.

Program Pembelajaran Kumon

Dalam praktik pembelajarannya, Kumon memberikan beberapa program yang sangat efektif untuk membentuk pemahaman siswa secara mendalam. Namun program yang diberikan berfokus pada 2 (dua) mata pelajaran, yaitu Matematika dan Bahasa Inggris.

Supaya dapat memberikan gambaran, berikut merupakan beberapa program pembelajaran dari Kumon.

1. Program Matematika Kumon

Salah satu program unggulan les di Kumon adalah Matematika. Toru Kumon selaku pendiri tempat les tersebut memberikan suatu metode secara bertahap yang nantinya memungkinkan peserta untuk mengerjakan setiap soal secara singkat dan tepat.

Program Les Matematika Kumon terdiri 6 level dasar hingga 5 Level lanjutan. Nantinya dalam setiap kenaikan level akan diberikan sebuah tes menguji apakah benar peserta les Kumon memang sudah layak naik level.

Sementara untuk memperkuat kemampuan Matematika dalam pembelajaran di Les Kumon, maka pihak Tutor akan membetikan PR (Pekerjaan Rumah) untuk dikerjakan dalam setiap sesi. Jadi, biaya yang dikeluarkan untuk pembayaran les dapat dioptimalkan untuk kemajuan siswa dalam memahami Matematika kedepannya.

2. Program Bahasa Inggris Kumon

Selain Matematika, sebelumnya sudah dijelaskan apabila program unggulan lainnya dari Les Kumon adalah Bahasa Inggris. Dalam belajar Bahasa Inggris di Kumon, nantinya setiap siswa Les akan mendapatkan modul dan penjelasan dari seorang mentor.

Dalam praktiknya sendiri, les Bahasa Inggris di Kumon akan menggunakan metode privat supaya peserta dapat lebih memahami materi secara mendalam. Alhasil, biaya yang sudah dikeluarkan oleh Orang Tua maupun Wali dapat menjadi jaminan bahwa siswa akan mahir berbaha Inggris baik secara praktik maupun teori.

Setidaknya terdapat dua program unggulan dalam Les Bahasa Inggris di Kumon sebagai berikut.

  • Program Bahasa Inggris EE Kumon
    Program satu ini merupakan pembelajaran yang dilakukan untuk mengasah kemampuan membaca Bahasa Inggris dan memahami segala bentuk kosakatanya. Tentu kegiatan les dalam Program EE Kumon ini akan dilakukan dari dasar sampai siswa fasih dalam membaca setiap tulisan dalam Bahasa Inggris.
  • Program Bahasa Inggris EFL Kumon
    Program satu ini merupakan pembelajaran yang ditujukan untuk mengasah kemampuan dalam percakapan Bahasa Inggris. Program Les EFL Kumon tersebut akan membiasakan siswa menulis sebuah kata dalam bahasa Inggris kemudian mempraktikan percakapan dari tingkat dasar hingga lanjutan.

Silahkan pilih salah satu program yang sangat dibutuhkan oleh Bapak dan Ibu calon peserta les Kumon. Namun, sebelum mendaftar dan mengikuti program pembelajaran yang diberikan, ada baiknya Anda mengetahui terlebih dahulu informasi biaya les yang berlaku.

Rincian Biaya Les Kumon Per Bulan

Setelah mengetahui segala hal penting tentang Kumon, maka tibalah saatnya untuk membahas tentang biaya yang berlaku. Penentuan biaya les tersebut diberlakukan berdasarkan cakupan Area. Alhasil, antara satu daerah dengan daerah lainnya akan memiliki kebijakan biaya les yang berbeda.

Daripada penasaran dengan nominal yang harus dipersiapkan, berikut merupakan rincian biaya les Kumon per Bulan.

1. Biaya Les Kumon Area 1

Biaya Les Kumon di Area 1 satu ini ditujukan untuk seluruh peserta yang berasal dari daerah Banten, JABODETABEK, dan Karawang. Rincian biaya untuk les untuk Area 1 dapat dilihat dalam tabel berikut.

Les Kumon Area 1Biaya
Biaya PendaftaranRp 350.000,00
Biaya Les Bulanan Pra Sekolah – SDRp 490.000,00
Biaya Les Bulanan SMP – SMARp 540.000,00

2. Biaya Les Kumon Area 2

Sementara Biaya Les Kumon di Area 2 ditujukan pada peserta yang berdomisili di wilayah Bali, Bangka Belitung, Batam, Jawa Barat, Jawa Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Sulawesi Selatan, Sulawesi Utara, Sumatera Selatan, dan Sumatera Barat.

Rincian biaya untuk les untuk Area 2 dapat dilihat dalam tabel berikut.

Les Kumon Area 2Biaya
Biaya PendaftaranRp 350.000,00
Biaya Les Bulanan Pra Sekolah – SDRp 440.000,00
Biaya Les Bulanan SMP – SMARp 490.000,00

3. Biaya Les Kumon Area 3

Terakhir ada Area 3 dimana biaya les Kumon satu ini ditujukan khusus peserta dengan domisili Aceh, DIY, Jambi, Jawa Tengah, Lampung, NTB, Riau, dan Sumatera Barat. Rincian biaya untuk les untuk Area 3 dapat dilihat dalam tabel berikut.

Les Kumon Area 3Biaya
Biaya PendaftaranRp 300.000,00
Biaya Les Bulanan Pra Sekolah – SDRp 390.000,00
Biaya Les Bulanan SMP – SMA Rp 440.000,00

Setelah melihat beberapa rincian biaya les di atas, domisili Anda masuk di area mana? Dimanapun Area yang ditempati saat ini, kulitas Les Kumon masih tetap yang terbaik dan efektif dalam meningkatkan pemahaman para pesertanya.

Jadwal Les Kumon

Salah satu hal yang membuat Kumon sangat efektif dalam setiap metode pembelajarannya adalah penentuan jadwal oleh Kumon. Lantas, berapa kali seminggu jadwal les Kumon? Pihak Kumon membebaskan para pesertanya untuk memilih sendiri jadwal yang dikehendaki dari hari Senin sampai Kamis, Pukul 11.00-17.00 WIB.

Jadi selama peserta datang pada opsi jadwal dan waktu yang sudah ditentukan, maka proses pembelajaran dapat dilakukan mengingat sistem les di Kumon dilakukan secara privat. Karena pemilihan waktu belajar disesuaikan dengan jadwal peserta, alhasil proses les di Kumon dapat dilakukan secara fokus dan memberikan hasil optimal.

Akhir Kata

Itulah tadi beberapa informasi seputar Biaya Les Kumon terbaru yang dapat dijadikan sebagai rujukan apabila berminat untuk mendaftar. Apabila masih penasaran dengan informasi harga dari Bimbel ternama lainnya, maka cek selalu update terbaru dari Biayales.com.

Sumber Gambar: Admin Biayales.com

Tinggalkan komentar